Apa Itu SSD? Adakah Keunggulannya? Pilih SSD atau HDD?

Di zaman yang semakin canggih, berbagai perkembangan teknologi semakin hari semakin menonjol dalam pembaharuannya. Terbukti dari munculnya berbagai inovasi teknologi yang ada, baik dalam sisi perangkat lunak maupun perangkat keras yang semakin menunjukkan eksistensi peningkatannya. Contoh kecilnya saja pada perangkat penyimpan data.

Awal mula perkembangan perangkat penyimpan data dimulai dari punch card yang merupakan lembaran kertas kaku dengan lubang di titik tertentu yang merupakan sebuah perintah pengendali atau penyimpan data, tetapi hanya bisa digunakan untuk mesin saja. Perangkat yang mulai dapat digunakan sebagai penyimpan data pada komputer, diawali dengan selectron tube pada tahun 1946. Perangkat ini merupakan awal format memori komputer yang hanya mampu menyimpan data dengan kapasitas 4096 bits.



Untuk hardisk sendiri, pertama kali diciptakan oleh IBM di tahun 1956, hardisk ini memiliki bobot 500Kg dan hanya memiliki kapasitas sebesar 5MB. Media penyimpanan semacam ini memerlukan sebuah kompressor udara bertekanan dan masih jauh harapan untuk bisa digunakan dirumah. Hard disk ini pada masanya biasa di sewakan kepada perusahaan-perusahaan untuk jangka waktu tertentu tentunya juga tidak gratis.

Setelah munculnya hardisk pertama yang ditawarkan oleh IBM, hardisk-hardisk baru dengan bobot yang lebih ringan dan kapasitas yang lebih besar mulai bermunculan. Hingga akhirnya di tahun 1960-an muncul perangkat penyimpanan data tanpa komponen penggerak (SSD), namun karena harga yang ditawarkan untuk SSD ini mahal, maka  produksi SSD tidak bisa dilakukan secara massal. Berbicara tentang SSD,

Apa itu SSD?
Solid state drive atau biasa disingkat SSD, merupakan salah satu perangkat penyimpanan data yang menggunakan IC memori sebagai media penyimpanannya, berbeda dengan HDD yang menggunakan disk magnetis dengan perputarannya untuk melakukan penyimpanan data.

Jika diibaratkan, solid state drive ini seperti halnya sebuah USB flash drive, dimana merupakan peralatan elektronik dengan 
ukuran fisik relatif kecil yang dapat kita gunakan untuk menyimpan data. Tapi antara SSD dan USB flash drive jelas ada bedanya, yaitu dalam hal type dan kecepatan.

SSD dapat dikatakan sebagai versi canggihnya USB flash drive, karena dengan kapasitas yang jauh lebih besar dari USB flash drive dan berfungsi sebagai pengganti hardisk disk drive (HDD) yang selama ini banyak digunakan pada perangkat penyimpanan komputer. Jadi 
SSD merupakan sebuah perangkat elektronik yang berfungsi untuk menyimpan data dengan konstruksi penyimpan yang menyerupai USB flash drive tapi berbeda type dan kecepatan.

Apa keunggulan SSD jika dibanding dengan HDD?
Meskipun lebih muda usianya, ternyata ada beberapa kelebihan pada SSD (solid state drive) jika dibandingkan dengan HDD (hard disk drive), berikut beberapa kelebihan yang dimiliki oleh SSD:

1. Start up (waktu mulai bekerja) yang lebih cepat. 
Kecepatan laptop atau komputer, dipengaruhi oleh berbagai faktor, salah satunya dari jenis memori penyimpanan yang digunakan. Secepat apa memori penyimpanan melakukan pembacaan data, dapat dilihat berdasarkan waktu booting yang diperlukan ketika laptop atau komputer mulai bekerja. Dengan menggunakan SSD ini, waktu start up akan berjalan lebih cepat jika dibandingkan menggunakan HDD.

Baca: 7 Penyebab dan Cara Mengatasi Laptop Lemot | 100% Work !!!

2. Tidak menimbulkan suara atau kebisingan.
Pada SSD (solid state drive), pembacaan data dilakukan tanpa menggunakan gerakan lengan kinetis atau perputaran disk, sehingga proses pembacaan data tidak akan menimbulkan kebisingan.

3. Memerlukan daya listrik yang relatif kecil.
Pada SSD ini berbasis DRAM sehingga memerlukan daya cukup tinggi, meskipun demikian tetap saja SSD cenderung lebih hemat dalam hal penggunaan daya dari pada disk konvensioanal.

4. Lebih tahan terhadap getaran, guncangan, dan temperatur yang tinggi.
Karena proses kerja SSD tidak menggunakan gerakan atau perputaran disk, maka kinerja SSD ini tidak akan terganggu sekalipun ada getaran dan guncangan pada laptop atau cpu komputer. Selain itu dengan menggunakan SSD temperatur yang dihasilkan cenderung lebih rendah dari pada menggunakan HDD.

5. Memiliki massa (bobot) yang lebih ringan, meskipun dengan kapasitas penyimpanan yang sama.
Dilihat dari segi fisik, SSD cenderung memiliki ukuran dan tebal yang lebih kecil dan tipis jika dibandingkan dengan HDD, ini dikarenakan komponen atau media penyimpanan yang digunakan SSD merupakan chip-chip memory flash yang saling berhubungan satu sama lain, berbeda dengan HDD yang menggunakan piringan-piringan sebagai media penyimpanan yang memiliki ukuran yang lebih besar dari pada chip-chip pada SSD. Dengan demikian bobot dari SSD cenderung lebih ringan dari pada HDD.

6. Membantu mempersingkat editing video, pemrograman 3D, dan lain sejenisnya dalam hal teknis.
Dengan pembacaan data yang relatif cepat tentu saja akan berdampak pada kecepatan pembacaan data ketika menjalankan aplikasi, terlebih lagi untuk aplikasi yang biasanya memakan banyak memori. 


Baca: 6 Tips Jitu Memilih Laptop Untuk Desain Grafis

7. Pembacaan data dapat dilakukan dengan tempo yang lebih singkat.
Jika HDD memerlukan putaran spindle pada disk untuk melakukan pembacaan data, berbeda dengan SSD yang hanya membutuhkan arus listrik untuk melakukan pembacaan data secara elektris. Pembacaan data tanpa gerakan atau perputaran pada SSD ini, jelas  menjadikan pembacaan data akan lebih cepat dan dengan tempo yang lebih singkat.

Lalu, Pilih SSD atau HDD?

Bagi Anda yang mendapat tawaran laptop dengan penyimpanan SSD, tidak perlu bingung. Berikut beberapa pertimbangan untuk memilih penyimpanan laptop dengan SSD atau HDD:

Pilihlah laptop dengan penyimpanan SSD jika:
1. Menginginkan kinerja laptop yang lebih cepat
2. Tidak terlalu menghiraukan kapasitas penyimpanan
3. Menginginkan laptop dengan body yang tipis

Baca: Pilih Intel atau AMD?, Berikut Kelebihan dan Kekurangannya

Pilihlah laptop dengan penyimpanan HDD jika:
1. Menginginkan kapasitas yang lebih besar
2. Tidak ingin mengeluarkan biaya yang lebih banyak
3. Tidak terlalu mengiraukan masalah kecepatan pembukaan file atau ketika booting

Sekian artikel mengenai pembahasan SSD dan kelebihannya, semoga bermanfaat bagi Anda. Salam Pemuda Handal !


Terkait:
pilih ssd atau hdd | tips memilih penyimpanan | tips memilih hardisk | apa itu ssd | beda ssd dengan hdd | keunggulan hdd | kelebihan ssd | kelebihan laptop ssd | kelebihan laptop dengan ssd | kelebihan laptop dengan penyimpanan ssd


Kurang puas dengan artikel ini ?, Comment saja !
Kritik dan saran Anda sangat bermanfaat bagi kami... 😊
Share:

No comments:

Post a Comment

Favorit

Ringan + Anti Ribet ! Inilah 7 Aplikasi Perekam Layar Komputer Terbaik

Akan ada saatnya ketika kita dituntut untuk bisa mengabadikan aktivitas penggunaan computer menjadi sebuah video. Contohnya saja untuk membu...

Terbaru

Kategori