12 Cara Mudah Merawat Laptop Agar Awet dan Tidak Cepat Rusak

Di zaman serba teknologi seperti sekarang ini, laptop merupakan salah satu kebutuhan yang sangat diperlukan oleh sebagian orang. Dengan adanya laptop, pekerjaan seseorang bisa dengan mudah diselesaikan dimana saja berada, kapan saja, dan bagaimana pun keadaannya.

Namun, ada sedikit kekuatiran yang akan menghantui si pemilik laptop. Jika kekuatiran tersebut menjadi kenyataan, maka semua pekerjaan yang ada sangkut pautnya dengan laptop akan terhenti secara paksa. 

Kekuatiran tersebut adalah kerusakan yang dialami oleh laptop. Untuk mencegak terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan tersebut, setiap pemilik laptop harus peduli dan mau merawat laptop kesayangannya agar tetap awet dan tidak cepat rusak.


Berikut tips merawat laptop agar awet dan tidak cepat rusak:

1. Jangan Gunakan Laptop di Atas Kasur
Kebanyakan orang seringkali tidak menyadari dampak dari penggunaan laptop di atas kasur, padahal menggunakan laptop di atas kasur atau dengan beralaskan sesuatu yang lembut bisa menjadikan laptop mengalami panas yang berlebih. 

Itu karena sifat dari kasur atau benda yang sejenisnya menyerap panas. Panas yang dikeluarkan dari laptop menumpuk di kasur dan tertahan disana, sehingga laptop tidak mendapatkan sirkulasi udara yang baik dan justru selain mengeluarkan panas laptop juga mendapat tambahan panas dari kasur.

Jika kondisi ini dilakukan terus-menerus, maka tidak menutup kemungkinan berbagai perangkat keras pada laptop akan mudah mengalami kerusakan karena panas yang berlebihhan.

2. Jauhkan Laptop dari Sesuatu yang Basah
Ketika bermain atau menggunakan laptop, sering kali rasa haus atau lapar menghampiri kita. Karena tak ingin melewatkan detik-detik berarga di depan laptop, akhirnya munculah ide untuk membawa makanan dan minuman sebagai santapan di depan laptop.

Mendekatkan makanan dan minuman pada laptop sangatlah mengancam laptop Anda sendiri, apalagi jika makanan atau minuman tersebut mengandung unsur air. Apa alasannya?, ini karena laptop merupakan perangkat elektronik yang pada umumnya tidak boleh terkena sesuatu yang basah. 

Jika komponen yang berada di dalam laptop terkena sesuatu yang basah terlebih mengandung mineral, dikhawatirkan komponen tersebut akan mengalami korosi. Selain itu jika cairan yang tumpah mengandung gula, maka binatang-binatang kecil seperti semut, akan terpancing untuk datang. 

Bahkan tidak menutup kemungkinan, semut akan menjadikan laptop Anda sebagai sarang yang nyaman untukknya.

Baca: Cara Mengusir Semut di Laptop 

3. Jangan Mengangkat atau Memindahkan Laptop dalam Keadaan Menyala

Banyak orang yang tidak menyadari bahwa laptop yang menyala, memiliki hardisk yang didalamnya terdapat piringan yang memutar. Ketika laptop dipindahkan dalam keadaan menyala sudut kemiringan dari piringan akan berubah pula. Sehingga dikhawatirkan akan menimbulkan goresan pada piringan.

Jika ini terus dilakukan, lama-kelamaan hardisk akan mengalami bad sector, yang menjadikan penurunan kecepatan membaca atau menulis pada hardisk secara signifikan. Sehingga kinerja laptop akan lamban, dan akhirnya laptop akan mengalami kerusakan jika tidak segera ditangani.


Baca: 7 Penyebab dan Cara Mengatasi Laptop Lemot

4. Jangan Terlalu Sering Memainkan Game Berat dalam Jangka Waktu Lama
Bermain game di laptop memang sangat mengasyikkan, hingga terkadang sampai lupa waktu dan tidak memperhatikan kemampuan dari laptop yang digunakan. Ketika laptop sering dipaksa bekerja berat dan dalam jangka waktu yang lama, maka kinerja laptop akan semakin menurun.

Bahkan lebih parahya lagi, perangkat keras pada laptop akan mengalami kerusakan yang disebabkan karena panas yang terlalu tinggi. 


Baca: 5 Cara Efektif Mengatasi Laptop Cepat Panas

Oleh karena itu Anda harus bijak dalam menggunakan laptop ketika bermain game. Pertimbangkan game yang akan dimainkan dengan spesifikasi laptop yang Anda miliki dan pastikan juga Anda membatasi waktu bermain game demi keawetan laptop yang Anda miliki.

 5. Jangan Menaruh Barang Berat di Atas laptop
Salah satu kebiasaan yang harus dihindari jika ingin laptop awet adalah jangan sekali-kali meletakkan barang yang berat di atas laptop, karena dikuatirkan dapat merusak layar laptop tersebut. 

Ada sedikit pengalaman dari teman saya yang tampilan layar laptopnya menghitam setelah laptopnya dinaiki oleh kucing, hingga akhirnya terpaksa di service dan kena biaya sekitar 800-an, nahh.. lumayan juga kan. 

Pastikan juga menaruh laptop pada tempat yang sekiranya berada di atas, agar sewaktu Anda atau orang lain lalai, laptop tidak menjadi korban karena barang yang berat tanpa sengaja diletakkan di atas laptop.

6. Jangan Menggunakan Laptop Hingga Daya Baterai Habis (0%)
Kebiasaan menggunakan laptop hingga daya baterai tidak tersisa sama sekali ini sangatlah mengancam keawetan laptop Anda, lebih tepatnya baterai akan cepat rusak karena daya tahannya selalu menurun.

Hal semacam ini jangan dijadikan sebagai kebiasaan, karena nantinya akan merugikan si pemilik laptop sendiri. Seharusnya pada keadaan normal daya baterai dapat bertahan hingga 4 jam, tetapi setelah sering menggunakan laptop hingga daya baterai 0%, baterainya hanya mampu bertahan selama 1 jam saja, tentu ini sangat merugikan.

Usahakanah untuk bisa mengisi daya baterai atau mematikan laptop ketika daya baterai 20% atau lebih dari itu, agar baterai senantiasa awet dan bisa tahan lama.

7. Bersihkan Laptop dari Luar dan Dalam
Menjaga kebersihan memang sangat penting, bukan hanya kebersihan diri dan lingkungan tetapi juga kebersihan laptop yang Anda miliki. Selain bertujuan demi keindahan dan kenyamanan, membersihkan laptop juga bisa menjadikan umur laptop tersebut lebih lama.

Alasannya, karena di dalam laptop terdapat berbagai komponen yang berfungsi sebagai pendingin, seperti: kipas, heatsink, dll. Jika komponen tersebut kotor dan berdebu, pasti pendinginan pada laptop tidak akan optimal, sehingga perangkat keras akan mendapatkan panas yang berlebih dan jika panas tersebut dibiarkan terus menerus, maka dapat dipastikan umur laptop tidak akan lama.

Bersihkanlah secara teratur bagian luar laptop, untuk layar Anda bisa menggunakan tisu dan keyboard bisa menggunakan kuas. Bersihkan juga bagian dalamnya, untuk yang satu ini, jika anda ragu dalam membongkarnya, serahkan saja pada ahlinya. Untuk membersihkan bagian dalam sendiri Anda bisa menggunakan kuas. 

8. Istirahatkan Laptop
Seperti halnya manusia, laptop juga membutuhkan istirahat. Sebaik apapun spesifikasi laptop, semahal apapun harganya, laptop pasti memiliki keterbatasan. Dalam hal ini Anda tidak diperkenankan untuk menjadikan laptop bekerja terus menerus tanpa henti.

Gunakanlah laptop sewajarnya, jangan sampai menghiraukan waktu istirahat untuk laptop jika memang Anda menginginkan laptop awet dan tidak mudah rusak.

9. Jauhkan Laptop dari Sinar Matahari
Pada umumnya setiap perangkat elektronik disarankan tidak digunakan dibawah terik matahari. Seperti halnya laptop, tujuannya agar perangkat keras lebih awet, karena penggunaan laptop dibawah terik matahari akan menjadikan suhu laptop semakin meningkat.

Jika Anda menggunakan laptop dibawah terik matahari, pasti laptop Anda akan mengalami panas berlebih, yang berasal dari terik matahari dan dari dalam laptop Anda sendiri. Panas yang berlebih itu, tentu akan merusak perangkat keras pada laptop dan Anda pasti juga ikut kepanasan.

10. Jangan Langsung Menutup Laptop Setelah Dimatikan dan Ketika Menyala
Setelah laptop dimatikan, perangkat keras yang merupakan komponen dari laptop masih memiliki suhu yang tinggi, maka jangan langsung menutup layar laptop setelah laptop dimatikan.

Ketika laptop baru dimatikan, panas dari perangkat keras laptop akan menguap dan jika layar telah tertutup, maka uap tersebut akan membakar layar meskipun dengan pembakaran yang kecil. Sama halnya seperti ketika laptop masih menyala lalu langsung ditutup.

11. Jangan Gunakan Laptop Ketika Mengisi Daya Baterai
Mayoritas orang ketika menggunakan laptop dengan kondisi baterai hampir habis, pasti akan mengisi daya baterai sambil tetap menggunakan laptopnya. Sebaiknya jika Anda menginginkan laptop Anda awet dan tidak mudah rusak, hilangkanlah kebiasaan tersebut.

Sebaiknya Anda menggunakan laptop pada saat tidak melakukan pengisian daya baterai dan ketika mengisi daya baterai matikanlah terlebih dahulu laptop Anda. Ini bertujuan untuk mempertahankan kinerja baterai laptop Anda agar senantiasa awet.


Baca: 10 Cara Efektif Agar Baterai Laptop Tahan Lama

12. Jangan Browsing dan Mendownload Sembarangan
Internet bagaikan pisau bermata 2, satu sisi positif dan sisi yang lainnya negatif. Salah satu sisi negatifnya adalah berbagai virus banyak disebar melalui internet. Untuk menghindari ancaman virus masuk ke laptop, pastikan terlebih dahulu keamanan situs-situs yang akan Anda kunjungi. 

Selain itu, sebelum menjelajah situs-situs di internet, pastikan antivirus hidup dan siap melindungi laptop Anda. Dengan adanya antivirus ini, akan ada pemberitahuan mengenai peringatan virus yang ada didalam situs yang akan Anda jelajahi.

Demikianlah tips merawat laptop agar awet dan tidak cepat rusak. Semoga bermanfaat untuk Anda. Salam Pemuda Handal !


Terkait:
tips laptop awet | cara agar laptop awet | tips laptop tidak cepat rusak | cara agar laptop tidak cepat rusak | agar laptop tahan lama | cara ampuh agar laptop awet | merawat laptop | cara merawat laptop | tips merawat laptop 


Kurang puas dengan artikel ini ?, Comment saja !
Kritik dan saran Anda sangat bermanfaat bagi kami... 😊
Share:

2 comments:

  1. Artikelnya bagus min, semoga terus bisa berbagi artikel yang bermanfaat lainnya, lain kali kesini lagi

    ReplyDelete

Favorit

Ringan + Anti Ribet ! Inilah 7 Aplikasi Perekam Layar Komputer Terbaik

Akan ada saatnya ketika kita dituntut untuk bisa mengabadikan aktivitas penggunaan computer menjadi sebuah video. Contohnya saja untuk membu...

Terbaru

Kategori